Babinsa Lamongan Kota Amankan Pelaksanaan Ibadah Hari Raya Paskah

    Babinsa Lamongan Kota Amankan Pelaksanaan Ibadah Hari Raya Paskah

    Lamongan, - Babinsa Koramil Lamongan Kota, Serda Krisna Wijayanto bersinergi dengan petugas keamanan terkait lainnya dalam upaya mengamankan berlangsungnya perayaan ibadah menyambut Hari Raya Paskah di Gereja Khatolik Santo Fransiscus Xaverius, Jalan Kisarmidi Mangun Sarkono, Kelurahan Jetis, Kecamatan Kota, Kabupaten Lamongan. Jumat (29/03/2024).

    Serda Krisna berujar, pengamanan yang dilakukan oleh dirinya tersebut juga mendapat bantuan dari beberapa kelompok masyarakat.

    “Pengamanan ini guna menjamin kelancaran pelaksanaan ibadah umat Nasrani di Lamongan, ” ucap Serda Krisna.

    Sementara itu, Danramil Kota, Kapten Czi Slamet mengapresiasi peran semua pihak dalam menjamin kelancaran ibadah tersebut.

    Ia menilai, toleransi antar umat beragama yang selama ini sudah terjalin dengan baik di Kabupaten Lamongan, harus menjadi komitmen semua pihak.

    “Toleransi antar umat beragama di Lamongan sudah cukup baik. Alangkah baiknya kalau toleransi itu kita pelihara dan kita rawat, ” pungkasnya. (*)

    jatim lamongan kodim tni-ad
    Riansyah

    Riansyah

    Artikel Sebelumnya

    Pastikan Tepat Sasaran, Babinsa Dampingi...

    Artikel Berikutnya

    Dandim Lamongan Hadiri Food Festival Ramadhan...

    Komentar

    Berita terkait